• Latest News

    Kinerja Bank Kalsel Tahun 2023 untuk melaju di tahun 2024

     




    Sampai bulan November 2023, PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Selatan atau yang lebih dikenal dengan sebutan Bank Kalsel mencatat pertumbuhan kinerja yang impresif, selaras dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia yang solid, meskipun di tengah adanya tekanan ekonomi global, seperti kenaikan suku bunga beberapa negara maju dan inflasi tinggi serta pengaruh beberapa faktor eksternal lain seperti terjadinya konflik geopolitik di beberapa wilayah dunia. Bank Kalsel tetap mampu mencatat performa yang positif, terlihat dari posisi November 2023, aset bank menembus Rp 26,26 triliun atau tumbuh 18,65% secara tahunan (YoY-Year on Year). Dari sisi liabilitas, Dana Pihak Ketiga (DPK) bank mengalami peningkatan sebesar15,24% (YoY), mencapai nominal Rp 20,57 triliun. Sementara untuk penyaluran Kredit & Pembiayaan tumbuh di 8,19% (YoY) dengan nominal mencapai Rp 14,66 triliun. 

    Pencapaian atas kinerja bisnis dan operasional tersebut mendorong perolehan Laba konsolidasi bank sebesar Rp 338 miliar di November 2023, mengalami pertumbuhan 5,82%secara tahunan. Perolehan Laba ini menjadi kontribusi terhadap peningkatan Modal Inti Bank Kalsel yang terealisasi secara organik sebesar Rp 2,65 triliun pada November 2023 dan diproyeksikan akan terealisasi sebesar Rp 3,42 triliun pada Desember 2024. 

    Sebagai informasi tambahan, Bank Kalsel selama tahun 2023 telah menyalurkan pembiayaan KPR Sejahtera kepada 10 peserta dengan total pembiayaan sebesar Rp 1,68 miliar, sedangkan untuk UUS Bank Kalsel realisasi penyaluran pembiayaan KPR Sejahtera pada tahun 2023 kepada 37peserta dengan total pembiayaan sebesar Rp 6,05 miliar. 

    Disisi lain, Bank Kalsel yang telah menginjak usia ke-59 di tahun 2023 ini, terus mendapat apresiasi dan penghargaan atas berbagai prestasi cemerlang di tahun 2023. Berbagai bentuk penghargaan ini sebagai bukti bahwa Bank Kalsel telah dikelola dengan baik dan profesional.Beberapa penghargaan yang diraih Bank Kalsel di tahun 2023 diantaranya: 

    1. Banking Service, Category BPD yang diberikan oleh Warta Ekonomi dalam ajang Indonesia Best BUMD Awards 2023: Improving Regional Accessibility Towards a Sustainable Economy. 
    2. Top BPD Bintang 5, Top CEO BUMD 2023 dan Top Pembina BUMD 2023 dari TOP BUMD Awards 2023. 
    3. 2nd The Corporate Secretary & Communication Award-2023, Category : Regional Development Bank-Asset Rp16T – Rp20T oleh Economic Review dalam ajang Indonesia CORPORATE SECRETARY & CORPORATE COMMUNICATION Award-VIII-2023 (ICCA-VIII-2023). 
    4. Special Achievement for Financial Industry - Kategori Bank Pembangunan Daerah oleh TRASNCO dan INFOEKONOMI.ID dalam ajang TOP DIGITAL CORPORATE BRAND AWARD 2023. 
    5. The Best Performance dalam sektor Bank Pembangunan Daerah (Aset Rp. 15 Triliun- 30Triliun oleh Bisnis Indonesia dalam ajang Bisnis Indonesia Award 2023. 
    6. The best Indonesia Sales Market Award-VI-2022 Kategori Region Bank Company Gold Award oleh Economic Review dalam ajang National Conference Indonesia Sales Marketing & Award-VI-2023 (ISMA). 
    7. Excellence Financial Performance Islamic Banking Unit of Commercial Banking in 2022 oleh Info bank dalam ajang Info bank – The Asian Post: The Best Financial Performance Sharia Guarantor Company 2023. 
    8. Top Human Capital Awards 2023 #4 Stars and The Most Committed Human Capital Leader2023 oleh Top Bisnis dalam ajang Top Business - Top Human Capital Awards 2023. 
    9. The Best Indonesia finance for Regional Development Bank 2023 oleh Economic Review dalam ajang Economic Review– The Best Indonesia Finance For Regional Development Bank- 2023. 
    10. Kategori Pembiayaan Daerah Terbaik oleh Republika dalam Anugerah Syariah Republika 2023. 
    Melanjutkan apa yang telah dilakukan di tahun-tahun sebelumnya, Bank Kalsel konsisten melakukan ekspansi bisnis, inovasi dan pengembangan serta transformasi digital dalam peningkatan produk & layanan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan stakeholder di berbagai sektor bidang usaha. Tidak hanya itu, Bank Kalsel juga optimis mampu berekspansi di bidang layanan jasa keuangan yang lebih baik, serta berperan mendukung upaya pemulihan ekonomi di masa-masa mendatang. 

    Dalam menghadapi tahun 2024, dari sisi rencana kinerja dan strategis, Bank Kalsel telah mengatur strategi bisnis yang tepat dan prudent di berbagai segmen bisnis, dengan target untuk menjaga optimalisasi pendapatan, meningkatkan efisiensi dan menjaga kualitas kredit bank. Untuk merealisasikan strategi tersebut Bank Kalsel harus selaras dengan ketentuan regulator maupun pemerintah dalam memproyeksikan tumbuhnya kinerja keuangan yang positif serta turut menjaga kesehatan industri keuangan dan perbankan dalam negeri. 

    Dalam proyeksi tahun 2024 yang telah tercantum dalam Rencana Bisnis Bank, Bank Kalsel menargetkan pertumbuhan Aset sebesar 10,94% (YoY), Dana Pihak Ketiga tumbuh 9,32%(YoY), sedangkan Kredit dan Pembiayaan Bank Kalsel ditargetkan tumbuh 10,39%(YoY). Dari aktivitas dan ekspansi bisnis bank yang akan dilakukan di tahun 2024 tersebut, ditargetkan laba bank tumbuh 6,55%. Pertumbuhan laba ini juga menjadi upaya bank untuk memenuhi modal inti minimum Rp3 Triliun di tahun 2024 sebagaimana disyaratkan oleh POJK 12/POJK.03/2020 tentang Konsolidasi Bank Umum. Dengan semua rencana strategis dan bisnis yang akan dijalankan di tahun 2024, Bank Kalsel optimis bahwa modal inti akan melampaui regulasi tersebut. 

    Disamping semua yang telah diutarakan diatas, selain dunia bisnis, Bank Kalsel juga memberikan kontribusi dalam bentuk lain. Untuk pengembangan industri keuangan, Bank Kalsel berkontribusi terhadap pengembangan ekosistem keuangan di daerah. Melalui partisipasinya dalam pengembangan ekosistem keuangan daerah tersebut, Bank Kalsel dapat menciptakan dampak positif dalam pertumbuhan ekonomi lokal dan mendukung kelangsungan usaha mikro,kecil, dan menengah. Selain itu, bank juga menunjukkan kepeduliannya terhadap kondisi lingkungan sosial di sekitarnya melalui program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) maupunTaksonomi Hijau. Dengan melibatkan diri dalam CSR, bank tidak hanya fokus pada keuntungan finansial semata, tetapi juga pada pengembangan masyarakat dan pelestarian lingkungan. 

    Bank juga menunjukkan kepeduliannya terhadap umat melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ)Bank Kalsel. Melalui UPZ ini, bank secara rutin mengumpulkan Zakat, Infaq, dan Sedekah dari penghasilan seluruh pegawainya. Tindakan ini mencerminkan kepedulian bank terhadap kebutuhan masyarakat yang membutuhkan, serta komitmen untuk berkontribusi pada pemberdayaan dan kesejahteraan umat. 

    Hal-hal diatas menunjukkan secara keseluruhan, kontribusi Bank Kalsel bukan hanya terbatas pada aspek bisnis, tetapi juga mencakup aspek-aspek sosial dan lingkungan. Dengan demikian,bank tidak hanya menjadi lembaga keuangan, tetapi juga mitra pembangunan yang berkelanjutan dan bertanggung jawab dalam mendukung perkembangan masyarakat dan lingkungan di sekitarnya.

    Untuk persiapan dana menghadapi akhir tahun terhitung mulai awal minggu ke-4 s/d minggu ke-5 bulan Desember 2023 diproyeksikan dana yang akan keluar ± sebesar Rp 2,46 Triliun, dimana berdasarkan proyeksi cash in ditambah dengan kelolaan dana ± Divisi Treasury sebesar Rp4,2Triliun, masih dapat mengcover untuk keperluan penarikan dana nasabah; 

    Adapun pengeluaran dana tersebut digunakan untuk Dropping dana untuk kebutuhan pembayaran gaji PNS bln Januari 2024, pencairan kredit, pembayaran pajak nasabah, CoverRTGS/SKN-BI, pembayaran SP2D (termijn proyek, dana desa, sertifikasi guru, dan lainnya) serta penarikan tunai nasabah dan termasuk persiapan fisik kas ATM di seluruh Cabang Bank Kalsel; 

    Untuk posisi kas gabungan per tanggal 20 Desember 2023 tercatat sebesar Rp 463,13 Miliar dengan komposisi Rp 389,04 Miliar kas fisik di khasanah dan sisanya sebesar Rp 74,09 Miliar di fisik kas ATM dan dinilai masih dapat mengcover keperluan penarikan selama bulan Desember 2023; 

    Selanjutnya dapat diinformasikan bahwa untuk penarikan fisik dana di KpW-BI dilakukan paling lambat tanggal 27 Desember 2023, sedangkan untuk pelayanan BI-RTGS dan SKN-BI untuk nasabah, Bank Indonesia tetap membuka layanan sampai dengan tanggal 29 Desember 2023, kecuali pada tanggal 26 Desember 2023;

    Di Raker RBB 2024, Bank Kalsel Optimis Modal Inti Minimum Tembus 3T

     




    Bank Kalsel menegaskan keyakinannya untuk mencapai modal inti minimum sebesar Rp3 triliun tepat di momen perayaan Miladnya yang ke-60, yang direncanakan pada tanggal 25 Maret 2024. Hal ini terungkap dalam acara Rapat Kerja Rencana Bisnis Bank (RBB) Bank Kalsel Tahun 2024 yang diselenggarakan pada tanggal 18 Desember 2023 di Balai Rakyat Dandung Sukrowardi, Kabupaten Tabalong, Provinsi Kalimantan Selatan. 

    Dalam Rapat Kerja RBB Bank Kalsel Tahun 2024 hadir Jajaran Direksi, Komisaris Utama Independen, dan Komisaris Bank Kalsel serta seluruh Kepala Divisi dan Kepala Cabang di seluruh Kalimantan Selatan, termasuk Cabang Bank Kalsel yang berada di Jakarta. 

    Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin, dalam sambutannya,, mengungkapkan sejumlah target yang ingin dicapai oleh bank pada tahun 2024. Beberapa target penting tersebut adalah pertumbuhan aset yang mencapai Rp28,19 triliun, laba sebesar Rp366,24 miliar, dan NPL Gross sebesar 2,99 persen. Salah satu target terpenting atau krusial yang diangkat adalah pemenuhan Modal Inti Minimum Bank Kalsel untuk tahun 2024 yang ditargetkan mencapai 3 triliun rupiah. 

    Fachrudin mengamanatkan jajarannya untuk bekerja serius dan tuntas untuk mencapai target ini. “Saya optimis modal inti minimum Bank Kalsel akan tercapai pada momen Milad ke-60 tahun 2024. Oleh karena itu, saya berharap kepada seluruh kepala cabang untuk mengawal tambahan modal dari pemegang saham pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah murni tahun 2024,” ucap Fachrudin. 

    Sementara itu, Komisaris Utama Independen Bank Kalsel, Hatmansyah yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyatakan kegembiraannya terhadap perkembangan yang terus dicapai oleh Bank Kalsel sebagai bank milik daerah Kalimantan Selatan. Hal ini terbukti dengan semakin meningkatnya berbagai indikator kinerja dan pencapaian target yang semakin nyata. 

    “Kami pun berkeyakinan pemegang saham akan merasa senang dan sejalan dengan perkembangan bisnis Bank Kalsel ini. Selaku Komisaris, Kami akan terus mendukung dan memberikan masukan bagi Bank Kalsel agar tetap konsisten menjadi bank yang lebihbaik dan selalu berproses melakukan penyempurnaan di segala aspek,” pungkas Hatmansyah.

    Didukung Bank Kalsel, Pekan Raya Tabalong 2023 Sukses Digelar dan Bantu UMKM

     


    Upaya Bank Kalsel untuk ikut mensukseskan berbagai programPemerintahKabupaten (Pemkab) yang dapat membantu promosi produk pelaku Usaha MikroKecil danMenengah (UMKM) terus dibuktikan.

    Salah satunya belum lama tadi Bank Kalsel menjadi salah satu sponsor kegiatanPekanRayaTabalong 2023 yang digelar oleh Pemkab Tabalong yang digelar mulai tanggal tanggal 7-13Desember 2023 di Expo Center Mabuun, Kabupaten Tabalong, Provinsi KalimantanSelatan(Kalsel).

    Dalam kegiatan Pekan Raya Tabalong 2023 kali ini setidaknya kurang lebih menghadirkan148stand yang di isi oleh perwakilan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Badan Usaha MilikNegara(BUMN), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), Perusahaan swasta hingga pelaku UMKM.

    Khusus untuk stand Bank Kalsel dalam event kali ini disediakan untuk masyarakat berbagai infomasi terkait produk-produk Bank Kalsel seperti pembukaan rekening Tabungan, hinggakonsultasi dan pengajuan kerdit baik multiguna untuk PNS dan kredit KUR untuk UMKM.

    Tidak hanya itu, dalam event ini juga disuguhkan berbagai hiburan setiap harinya. Bahkanpada hari puncak penutupan dihadirkan juga artis ibu kota yakni Judika yang digelar pada18Desember 2023.

    Direktur Utama Bank Kalsel Fachrudin mengatakan, dukungan Bank Kalsel terhadapeventPekan Raya Tabalong 2023 kali ini dimaksudkan agar UMKM lokal yang ada di KabupatenTabalongbisa turut serta dalam memasarkan berbagai produk unggulan mereka.

    “Kita sangat mendukung adanya event ini, karena tentu akan sangat memberikanmanfaatbagi pelaku UMKM,” tegasnya. Tidak hanya mendukung dari sisi pemasaran saja, Bank Kalsel juga secara konsistenterusmenyediakan berbagai layanan perbankan hingga kredit usaha kepada pelaku UMKMyangadadi Kabupaten Tabalong.

    “Melalui stand yang kita hadirkan dalam event ini, pelaku UMKM bisa mendapatkaninfomasi terkait layanan hingga produk yang cocok untuk pengembangan usaha mereka,” tambahnyalagi.

    Dalam kesempatan ini dirinya pun mengapresiasi atas suksesnya event Pekan RayaTabalong2023. Bahkan seluruh jajaran Direksi, Komisaris, Kepala Divisi dan Kepala Cabang Bank Kalsel jugaberhadir dalam kegiatan penutupannya.

    “Semoga kedepannya event semacam ini bisa terus dilanjutkan. Bank Kalsel berkomitmenuntuk senantiasa mendukung event semacam ini,” tukasnya.


    THE CHANGCUTERS “MEMANG BEDA”

     


    The Changcuters kembali menegaskan langkah musik mereka sebelum tahun 2023 berakhir. Berjudul Memang Beda, track ini merupakan bentuk terjemahan keresahan mereka atas pudarnya makna dari sebuah perbedaan.

     

    Tria selaku vokalis The Changcuters pun mengatakan kalau saat ini kebanyakan manusia modern cenderung memaksakan diri untuk menjadi sama antara satu, dengan lainnya. Melupakan realita dasar bahwa perbedaan ada sedari lahir dan bisa bermuara pada kebahagiaan.

     

    “Tentu saja (Memang Beda berawal) dari keresahan. Kami melihat, semakin ke sini, banyak orang bingung dengan perbedaan. Ada yang jadi bermusuhan, blunder, atau bahkan memaksakan diri untuk menjadi sama. Padahal pada hakikatnya semua manusia sudah sama. Persamaannya, semua memang berbeda-beda. Jadi, bawa gembira sajalah,” ujar Tria.

     

    Dalam proses kreatifnya, The Changcuters tetap menggunakan formula workshop ketika mengerjakan lagu. Namun kini, kwintet garage rock asal Bandung itu memiliki ruang dan waktu yang lebih banyak dalam berkreasi karena sekarang mereka memiliki studio recording sendiri.


    “Prosesnya (single Memang Beda) cukup singkat. Seperti biasa, dari dulu kami menggunakan sistem workshop dalam penulisan lagu. Namun karena Sekarang sudah ada studio recording sendiri (Wowma Studios), jadi lebih memangkas waktu dalam hal teknis dan juga berkreasi lebih puas. Diputar sesering mungkin, dihafalkan liriknya dan apabila dibawakan di atas panggung, semua dapat bergembira dan berdansa. Sehingga berharap (siapapun bisa) menjadikan hari esoknya semakin percaya diri,” pungkas sang vokalis.


    Bukti Nyata Sinergi Bank Kalsel Bersama Pemkab Tabalong Dengan Gowes Bersama



    Koordinasi dan sinergi dengan Pemerintah Daerah (Pemkab) Tabalong terus dilakukan oleh Bank Kalsel. Salah satunya tidak hanya dengan menggelar kegiatan yang bersifat seremonial, tapi juga dapat dilakukan dengan kegiatan olahraga bareng. Hal inilah yang dilakukan oleh Bank Kalsel bersama Pemkab Tabalong dengan menggelar kegiatan Gowes Bareng pada tanggal 19 Desember 2023 kemarin. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Tabalong Anang Syakhfiani. Ada pun untuk Bank Kalsel dihadiri Komisaris Utama Independen Bank Kalsel, Hatmansyah; Komisaris Bank Kalsel, Rizal Akbar Sarupi; dan Jajaran Direksi Bank Kalsel, Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin; Direktur Operasional, Ahmad Fatrya Putra dan Direksi Kepatuhan, IGK Prasetya serta Seluruh Kepala Divisi dan Kepala Cabang se'Kalsel termasuk Cabang Jakarta. Kemudian hadir juga Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Kalsel, Darmansyah bersama Jajarannya. 

    Ada pun rute dalam even Gowes Bareng kali ini yaitu dimulai dari halaman pendopo bersinar pembataan menuju ke jalan sarunai, lalu kemudian berbalik lagi ke halaman pendopo bersinar pembataan. 

    Disela kegiatan, Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin mengungkapkan bahwa Bank Kalsel selalu mendukung upaya Pemkab Tabalong agar dapat menjadi salah satu daerah penyangga Ibukota Negara (IKN) baru di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). 

    “Kita siap mendukung Kabupaten Tabalong agar sukses menjadi daerah serambi depan penyangga IKN. Salah satunya, mewujudkan berbagai program pembangunan yang sudah direncanakan" ucap Fachrudin. 

    Selain itu, Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin mengucapkan selamat Hari Jadi Kabupaten Tabalong yang ke-58 tahun. 

    “Di momen Hari Jadi ke-58 tahun ini sudah banyak Pembangunan yang berhasil dilakukan oleh Pemkab Tabalong. Tren positif ini dan menegaskan bahwa Bank Kalsel akan terus bersinergi, memberikan dukungan, termasuk layanan perbankan digital, untuk mendukung perkembangan Kabupaten Tabalong" pungkas Fachrudin.

    BANK KALSEL Raih Penilain Memuaskan dari Kantor Pusat PT TASPEN (Persero)

     


    Komitmen Bank Kalsel dalam memberikan pelayanan terbaik terhadap Pensiunan , diberikan apresiasi oleh Kantor Pusat PT Taspen (Persero). Informasi ini disampaikan pada saat kegiatan Penandatanganan Berita Acara Hasil Evaluasi Mitra Bayar Periode Juli s.d Desember 2022 dan Periode Januari s.d Juni 2023, antara PT. Bank Kalsel (Perseroda) dengan Kantor Cabang PT. Taspen Banjarmasin, penandatanganan dilakukan secara langsung oleh Bank Kalsel yang diwakili Kepala Divisi Dana & Digital Banking, Suriadi dan Branch Manager PT Taspen (Persero) Cabang Banjarmasin, Yuni Dwi Pudjirahayu dengan disaksikan oleh Kepala Cabang Utama Bank Kalsel Banjarmasin, M. Yamin yang digelar, pada Rabu (13/12/2023) di Banjarmasin. 

    Branch Manager PT Taspen (Persero) Cabang Banjarmasin, Yuni Dwi Pudjirahayu menyampaikan apresiasi atas perolehan penilaian yang diterima oleh Bank Kalsel selama 2 periode berturut-turut hingga Juni 2023 kemarin. 

    “Pelaksanaan Evaluasi Mitra Bayar paling sedikit 2(dua) kali dalam 1 (satu) tahun dan berdasarkan Evaluasi Bank Kalsel Mengalami peningkatan nilai dari periode sebelumnya dimana untuk periode Juli s.d Desember 2022, mendapatkan nilai 96,2 dengan kategori sangat baik, sedangkan pada periode Januari s.d Juni 2023 terjadi peningkatan menjadi 96,8 atau sangat baik” Ungkap Yuni . 

    Sementara itu, Kepala Divisi Dana & Digital Banking, Suriadi mengungkapkan rasa Syukur atas raihan penilaian sangat memuaskan yang telah diberikan PT Taspen (Persero) selama 2 periode ini. Dimana sebelumnya belum pernah mendapatkan penilaian yang bisa dikategorikan sangat baik atau memuaskan. 

    “Berdasarkan Evaluasi yang disampaikan untuk periode Juli s.d Desember 2022, Bank Kalsel mendapatkan nilai 96,2 dengan kategori sangat baik, sedangkan pada periode Januari s.d Juni 2023 terjadi peningkatan menjadi 96,8 atau sangat baik. Dari hasil ini, kami berkomitmen terus meningkatkan pelayanan kepada pensiunan serta menjadikan motivasi untuk peningkatan nilai Layanan pada periode selanjutnya" pungkas Suriadi.

    Konsisten Didukung CSR Bank Kalsel Sejak 2021, Kampung Iklim RW2 Sungai Miai BanjarmasinUtara Sukses Raih Kategori Lestari di Tahun 2023

     


    Kegigihan Agusliana bersama teman-teman sejak tahun 2006, untuk memperjuangkan kampungnya agar bisa menjadi salah satu kampung yang peduli dengan masalah iklim di Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), berbuah manis.

    Dengan segala program yang sudah dilakukan, kampungnya yang tepat berada di RW2 Kelurahan Sungai Miai, berhasil meraih kategori Lestari pada tahun 2023 ini yang diberikan langsung oleh Kementrian Lingkungan Hidup Republik Indonesia (LH RI) belum lama tadi.

    Kategori Lestari sendiri merupakan kategori puncak penilaian yang diberikan oleh Kementrian LH RI. Sebelumnya Kampung Iklim RW 2 Sungai Miai lebih dulu berhasil meraih kategori Madya pada tahun 2019 dan Utama pada tahun 2020 lalu.

    Ada pun keberhasilan meraih kategori Lestari ini dikarenakan Kampung Iklim RW2 Sungai Miai telah sukses melaksanakan berbagai program pembinaan kepada masyarakat untuk mengantisipasi perubahan iklim yang kini mulai terjadi di dunia.

    “Saat ini kita aktif melakukan berbagai pembinaan kepada masyarakat untuk mengantisipasi perubahan iklim. Ada pun beberapa program unggulan kita yaitu pembinaan kampung iklim di beberapa wilayah, pelatihan pengomposan, pemilahan sampah hingga daur ulang sampah skala RT,” ujar Ketua Kampung Iklim RW 2 Kelurahan Sungai Miai Agusliana baru-baru tadi.

    Tidak hanya sebatas itu, pihaknya kini juga rutin melakukan penanaman berbagai macam sayuran dan pembudidayaan ikan. Hasil panennya kembali diberikan ke masyarakat, salah satunya untuk pemberian tambahan gizi bagi balita saat kegiatan posyandu yang digelar tiap bulannya.

    “Kami juga aktif memberikan bibit sayuran kepada masyarakat. Ini supaya masyarakat bisamenanam dan memanen sendiri hasil kebunnya untuk ketahanan pangan keluarganya,” katanya.

    Kedepan pihaknya bahkan mewacanakan untuk menggelar pelatihan kerajinan tangan untuk memberdayakan para janda yang ada disekitar wilayah mereka. “Ini supaya janda-janda ini bisa berdaya agar bisa menghidupi mereka sendiri maupun keluarga mereka,” tambahnya.

    Dirinya pun dalam kesempatan ini mengakui, mampunya Kampung IklimRW2KelurahanSungai Miai melaksanakan berbagai kegiatan tersebut sekaligus meraih kategori Lestari pada tahun 2023 ini, tidak lepas tentunya dari dukungan berbagai pihak, utamanya Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin dan Bank Kalsel.

    “Untuk Bank Kalsel kita sejak tahun 2021 lalu konsisten dibantu oleh mereka. Rehabposyandudan tempat pelatihan adalah salah satu infrastruktur yang bisa kita bangun berkat bantuan Bank Kalsel. Karena kami tentunya sangat berterimakasih akan hal ini,” bebernya.

    Kedepan pihaknya pun berharap kolaborasi bersama Bank Kalsel tentunya bisa terus terjalin.Supaya keberadaan Kampung Iklim RW 2 Sungai Miai dapat terus memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat.

    “Terimakasih sekali lagi kepada Bank Kalsel yang terus berkomitmen membantu kami melalui dana CSRnya,” tuturnya.

    Sebelumnya, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kota Banjarmasin Alive Yoesfah Love menambahkan, memang dalam mendorong semakin banyak hadirnya Kampung Iklim di Kota Banjarmasin, pihaknya mendorong keterlibatan swasta untuk memberikan dukungan.

    Termasuk dari Bank Kalsel yang diberikan ruang agar bisa melakukan pembinaan berkelanjutan melalui dana CSR kepada Kampung Iklim RW 2 Kelurahan Sungai Miai.

    “Harapan kita dengan keterlibatan swasta, maka tentunya kedepan akan semakin banyak Kampung Iklim yang bisa kita bangun di Kota Banjarmasin. Dengan demikian isu-isu lingkungan yang terjadi di dunia hari ini bisa kita mitigasi lebih awal di Kota Banjarmasin,” ujarnya.

    Baginya permasalahan iklim yang terjadi di dunia dan mulai dirasakan di Kota Banjarmasin hari ini tidak boleh disepelekan, karena akan sangat merugikan keberlangsungan umat manusia.

    “Cuaca yang tidak menentu, banyaknya wabah penyakit yang datang, banyaknya panenyanggagal, suhu dunia yang lebih panas adalah berbagai masalah yang terjadi hari ini akibat perubahan iklim. Karena itulah kita harus antisipasi hal ini salah satunya melalui program kampung iklim,”tukasnya.


    UPZ BANK KALSEL Serahkan Tiga Rombong Barakah Kepada Para Pedagang Pra-Sejahtera

     


    Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Bank Kalsel terus melakukan Program Pemberdayaan Sektor ekonomi, dalam upaya membantu para pelaku usaha kecil untuk bisa memiliki tempat usaha yang layak dan higenis, Bank Kalsel melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dengan program rombong Barakah, menyerahkan 3 (tiga) rombong Barakah kepada tiga pedagang yang tergolong Masyarakat Pra-Sejahtera di Kota Banjarmasin. Penyerahan dilakukan secara langsung oleh Direktur Utama Bank Kalsel Fachrudin Kepada 3 (tiga) pedagang pra-sejahtera, didampingi Direktur UPZ Bank Kalsel M Fajri Muhtadi di halaman belakang Kantor Bank Kalsel, Kamis (14/12).

    Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin menyampaikan bantuan rombong ini merupakan bentuk kepedulian Bank Kalsel terhadap pedagang yang tergolong masyarakat pra sejahtera, untuk memiliki tempat usaha yang layak dan higenis.

    "Alhamdulilah, pada hari ini telah dilakukan penyerahan bantuan berupa tempat usaha melalui Program Rombong Barakah UPZ Bank Kalsel, agar bisa membantu para pedagang pra sejahtera. Saya berharap dengan bantuan ini, membuat usaha mereka tambah maju dan semakin berkah" ungkap Fachrudin.

    Sementara itu, Salah satu penerima rombong yang merupakan pedagang nasi kuning di kawasan Teluk Dalam, Hairul Rahman menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas bantuan rombong Barakah ini.

    "Alhamdulilah, terima kasih UPZ Bank Kalsel, karena sekarang bisa memudahkan saya untuk jualan sehari-harinya karena sudah ada rombong tersebut. Harapan kedepannya, Bank Kalsel bisa selalu membantu para pedagang seperti kami untuk bisa meringankan dalam berusaha dan meraih rizki untuk keluarga, mudah-mudahan Bank Kalsel kedepannya bisa terus membantu dan mewujudkannya, kalau dulu pakai meja dan harus mengangkat dan memindahkan barang dagangannya, sekarang tidak lagi karena sudah ada rombong yang bisa didorong dengan nyaman," pungkas Hairul.

    Sebagai Informasi, selama tahun 2023 sudah ada 9 rombong Barakah yang diserahkan, dan untuk tahun 2024 nanti, doakan agar Bank Kalsel bisa terus meningkat dan selalu eksis, agar selalu bisa memberikan bantuan dan saling berbagi kepada sesama melalui salah satu program ini maupun program lainnya khususnya di Kalimantan Selatan.


    Telkomsel Dukung Kejuaraan Provinsi Esports Indonesia, Perkuat Ekosistem Games dan Esports Kalimantan Selatan

     


    Mempertegas semangat menggerakan kemajuan ekosistem gaming dan esports Tanah Air khususnya di Kalimantan Selatan, Telkomsel mengambil peran kolaborasi bersama esports Provinsi Kalimantan Selatan serta Dinas Pemuda dan Olahraga Kalimantan Selatan dalam mendukung Kejuaraan Provinsi Esports Indonesia Kalimantan Selatan yang digelar tanggal 11 hingga 15 Desember 2023 di GOR Hasanuddin Banjarmasin.

    Selain itu, Telkomsel juga turut mendukung kesuksesan ajang ini melalui Indihome sebagai Official Broadband Partner yang menghadirkan wifi Indihome dan memastikan jaringan Telkomsel lancar untuk menunjang pengalaman digital di lokasi kejuaraan. Serta MAXStream sebagai Official Stream App yang menayangkan live streaming kejuaraan ini.

    Manager Consumer Branch Banjarmasin Telkomsel M. Norhansyah mengatakan, "Telkomsel yang terinpirasi dari semangat Indonesia untuk mendukung setiap inovasi, kontribusi, dan perkembangan yang didorong oleh para talenta terbaik bangsa di Kalimantan Selatan".

    Lebih lanjut Norhansyah menyampaikan, sejauh ini upaya Telkomsel memperkuat ekosistem digital dan esports di Kalimantan Selatan salah satunya dengan rutin menjalankan weekly tournament bersama komunitas gamers Telkomsel di Banjarmasin, dimana kegiatan tersebut juga menjadi wadah penjaringan hadirnya atlet esports baru. Kemudian saat ini terwujud lanjutan kegiatan tersebut dimana salah satu atlet yang ikut dalam kegiatan ini adalah pemenang Weekly Tournament Gamers Telkomsel. Hal ini menunjukkan begitu banyak potensi anak muda berbakat di Kalimantan Selatan dan bersama-sama Telkomsel terus berupaya memberikan wadah yang baik untuk mereka berkembang.

    Kejuaraan Provinsi Esports Indonesia Kalimantan Selatan diikuti oleh atlit perwakilan terseleksi dari 13 kota/kabupaten di Kalimantan Selatan, yang menggelar 10 nomor pertandingan, yaitu Mobile Legends Beregu Putra, Free Fire Beregu, Free Fire Tunggal, PUBG Mobile Beregu Putra, PUBG Mobile Beregu Putri,  E-Football 2023 Tunggal Putra, FIFA 23 Tunggal, Tekken 7 Tunggal, Lokapala Beregu, serta eksebisi Battle Of Guardians 32.

    Agar tidak ketinggalan momen keseruan selama kejuaraan berlangsung, penonton yang tidak hadir langsung di lokasi acara dapat menyaksikan melalui livestream Bank Kalsel dan Dispora Prov Kalsel serta melalui aplikasi video streaming Telkomsel MAXstream.

    "Dengan pemanfaatan aset dan kapabilitas terdepan Telkomsel, kami berkomitmen untuk bersama-sama mendorong pertumbuhan industri dan talenta games dan esports, sekaligus mengakselerasi pertumbuhan ekonomi digital Kalimantan Selatan", tutup Norhansyah.

    Rimar Susah Move On di Single Terbaru “Sebatas Bayangmu”

     


    Menjalani proses move on dari cinta yang lama memang enggak semudah yang dibayangkan. Apalagi kalau kita sudah benar-benar cinta, akan terasa berat dan sulit untuk melupakannya, serta menerima kenyataan kalau si dia udah tidak lagi bersama kita.

     

    Perasaan itulah yang ingin diceritakan oleh Rimar dalam single terbarunya yang baru saja dirilis berjudul “Sebatas Bayangmu”. Single yang dilepas di bawah label rekaman Universal Music Indonesia ini menceritakan tentang sulitnya move on setelah berpisah dengan pasangan yang telah sekian lama dicintai.

     

    “Lirik dalam lagu ini tuh menggambarkan fase denial dalam proses move on, masa-masa di mana seseorang biasanya sulit untuk menerima kenyataan bahwa orang yang ia sayangi sudah tidak lagi di sini bersamanya dan kini yang tersisa hanya bayangannya,” ujar Rimar menceritakan tentang single “Sebatas Bayangmu”.

     

    Lagu “Sebatas Bayangmu” ini masih mengusung nuansa musik pop ballad, seperti yang ia lakukan di single-single sebelumnya. Di lagu ini, Rimar menggandeng Clara Riva, salah satu hitsmaker terbaik di industri musik tanah air.

     

    Seperti tema yang disajikan dalam lagu ini, kesedihan, aransemen lagunya juga dibuat sedemikian rupa agar terdengar nuansa yang sendu untuk menegaskan lirik yang ada di lagu tersebut. Aransemennya dibuat simple, dengan instrumen piano yang menjadi senjata utamanya.

     

    Namun begitu, lagu ini menjadi sangat sempurna dengan paduan kualitas dan range vocal Rimar yang menjadi highlight-nya. Ditambah lagi dengan penghayatannya yang membuat lagu ini terdengar sangat menyayat hati. Best of everything!

     

    Tidak hanya itu, musik video untuk “Sebatas Bayangmu” juga menyajikan nuansa yang sendu dengan potongan-potongan cerita yang menarik yang sangat memperlihatkan sulitnya proses untuk melupakan pasangan yang dicinta setelah berpisah. Bahkan, ia kerap kali bertindak seolah-olah pasangannya masih ada. Background ruangan dengan lampu temaram membuat musik videonya menjadi penuh dengan nuansa kesedihan. Sangat menyentuh!

     

    Dalam musik video ini Rimar bekerja sama dengan Prialangga sebagai sutradaranya, lalu ada Cici Aprilia yang bertindak sebagai produsernya. Ditambah dengan Ravi Pestrani dan Alya Syahrani sebagai model peran di musik videonya.

     

    Lewat single “Sebatas Bayangmu” ini, Rimar berharap dapat didengar oleh banyak penikmat musik di tanah air. Dan, yang terutama, mereka yang relate dengan lagunya mendapatkan solusi terbaik dari situasi yang tengah dihadapi.

     

    “Ingat, kalian enggak sendiri, jadi mudah-mudahan dari lagu ini kalian yang relate bisa melewati masa-masa itu, walaupun memang berat untuk dihadapi. Tetapi yakin deh kalian pasti bisa menemukan solusi terbaiknya,” harap Rimar.

     

    Silakan mendengarkan, menikmati, dan menghayati isi pesan dari single “Sebatas Bayangmu” ini di semua platform layanan musik digital favorit kalian. Musik videonya juga sudah tersedia di YouTube resmi Rimar. Jangan lupa siapkan tissue!

     


    Kegembiraan ASN Lingkup Pemko Banjarmasin, Wali Kota Serahkan Undian Simpeda KPE Periode Ix Tahun 2023



    Dalam rangka Kegiatan Apel Gabungan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin di Halaman Balaikota Banjarmasin pada hari ini, terjadi momen bersejarah ketika Wali Kota Banjarmasin, H. Ibnu Sina, Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin, Kepala Divisi Dana & Digital Banking, Suriadi, dan Kepala Cabang Utama Banjarmasin, M. Yamin turut memberikan hadiah Undian Simpeda KPE Periode IX Tahun 2023 kepada 7 (tujuh) pemenang di lingkup Pemerintah Kota Banjarmasin.

    Salah satu pemenang yang beruntung dalam Undian Simpeda KPE Periode IX Tahun 2023 adalah H. Faisal, Kasi Ketertiban dan Ketentraman Kelurahan Belitung Utara. Beliau mengungkapkan rasa tidak percaya bisa mendapatkan hadiah dari undian yang dilakukan oleh Bank Kalsel. H. Faisal merencanakan untuk menggunakan uang hadiah ini sebagai tambahan biaya umroh yang ingin dilakukannya dalam waktu dekat.

    "Saya mengucapkan terima kasih kepada Bank Kalsel atas hadiah yang telah diberikan dan bersyukur menjadi bagian dari nasabah Bank Kalsel yang selalu memberikan kemudahan. Saya semakin yakin untuk menggunakan berbagai layanan perbankan di Bank Kalsel. Hadiah yang saya dapatkan hari ini akan dimanfaatkan untuk tambahan biaya umroh dalam waktu dekat ini," ujar H. Faisal.

    Wali Kota Banjarmasin, H. Ibnu Sina mengucapkan selamat kepada para pemenang Undian Simpeda KPE Periode IX Tahun 2023 yang berasal dari ASN di lingkungan Pemko Banjarmasin. Beliau juga memberikan semangat kepada para ASN untuk tetap bekerja dengan penuh dedikasi, menyelesaikan pekerjaan yang belum selesai, dan berkontribusi positif bagi masyarakat dan daerah.

     "Saya sampaikan khususnya kepada para ASN di lingkungan Pemko Banjarmasin untuk tetap bersemangat dalam bekerja. Tetap bersemangat bekerja agar kita bisa menjadi ASN yang berakhlak dan mampu memberikan manfaat bagi masyarakat serta daerah” ucap Ibnu.

    Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin menyampaikan bahwa Undian Simpeda KPE merupakan bentuk penghargaan khusus bagi para ASN yang telah konsisten menggunakan produk dan layanan Bank Kalsel. Undian ini diselenggarakan secara rutin setiap tahun sebagai bentuk apresiasi.

    "Berbagai upaya ini kami lakukan agar para ASN memilih Bank Kalsel bukan hanya karena kepemilikan Pemerintah Daerah, tetapi juga karena inovasi layanan yang memberikan kemudahan serta keuntungan lainnya yang dapat mereka nikmati," pungkas Fachrudin


    Tate Mcrae Merilis Album Kedua Yang Sangat Dinantikan Think Later

     


    Penyanyi dan penulis lagu peraih sertifikasi multi-platinum Tate McRae merilis album kedua yang sangat dinantikan, THINK LATER, via RCA Record.

     

    THINK LATER dan 14 lagunya memiliki daya tarik pop dan nada-nada yang menggugah. Menampilkan bakat vokal Tate yang tak terbatas dan evolusinya sebagai penulis lagu, karya baru ini mengeksplorasi perasaan jatuh cinta yang all-too-relatable dan merangkul emosi raw yang Anda alami sebagai hasil dari mengikuti intuisi dan hati Anda. 

     

    Diproduseri oleh Ryan Tedder (Taylor Swift, Beyonce), album ini menampilkan sejumlah kolaborator dan produser, termasuk Amy Allen (Harry Styles, Justin Bieber), Jasper Harris (Doja Cat, Post Malone), Greg Kurstin (Adele, Pink), ILYA (Ellie Goulding, Sam Smith), Savan Kotecha (Ariana Grande, The Weeknd), dan masih banyak lagi. 

     

    Berbicara mengenai album ini, Tate mengatakan, "Setelah menginjak usia 20 tahun, ketika saya mulai melihat ke belakang dan merefleksikan hubungan dan situasi dalam hidup saya, saya menyadari bahwa benang merahnya adalah bahwa saya telah hidup dan mengambil keputusan secara lebih spontan dan tidak terlalu memikirkannya selama satu tahun terakhir. Album ini mewakili perasaan jatuh cinta, merasakan sekilas obsesi, melewatkan pertanda-pertanda hidup, dan merasakan dampaknya. Saya benar-benar ingin menghasilkan suara yang lebih pop, dan melakukan pendekatan dalam menulis dari segi yang lebih menyenangkan dan penuh rasa ingin tahu. Saya dapat membuat album ini dengan beberapa orang yang sangat saya kagumi, dan saya sangat bersyukur."

     

    Single utama "greedy," membawa sang bintang meraih posisi #1 pertamanya di Billboard Global 200 chart, Global Excl. US chart, dan Spotify’s Global chart. Karya menghipnotis ini telah mencapai lebih dari 552 juta streams hingga saat ini dan mencapai #7 di Hot 100 bersama dengan #1 yang paling banyak masuk daftar radio Top 40 dan Hot AC setelah dirilis. "greedy" disebut sebagai "titik balik artistik... lagu bernuansa self-empowerment ini dibangun dengan firecracker pop hook yang menampilkan McRae masuk dan keluar dari falsetto sembari memancarkan rasa percaya diri yang tak tergoyahkan" oleh Billboard.



    Dari semua rilisan baru pada tanggal 17 November, lagu terbaru Tate yang berjudul "exes", memiliki debut terbesar di Spotify’s Global Top Songs chart. Lagu ini dirilis bersamaan dengan video musik yang menampilkan visual menggairahkan dan koreografi berenergi tinggi di mana Tate dan para penarinya mengambil alih sebuah rodeo yang kumuh pada suatu malam. Menjadi debut minggu pertama terbesarnya hingga saat ini, "exes" telah dianggap "sama menularnya... dengan chorus yang cukup catchy untuk meraih kesuksesan yang sama" oleh Rolling Stone.



    Bulan lalu, Tate tampil debut sebagai tamu musik di acara Saturday Night Live bersama pembawa acara Jason Momoa, di mana ia membawakan single hitnya "greedy" dan meluncurkan lagu baru "grave". Dia tampil di sampul Billboard's November Music Awards Issue dan membawakan lagu "greedy" di acara penghargaan tersebut.

     

    Tahun depan, ia akan memulai tur global pertamanya 'THINK LATER TOUR' yang mencakup 53 tanggal di seluruh Eropa, Inggris, Amerika Utara, Australia, dan Selandia Baru. Diproduksi oleh Live Nation, tur ini akan dimulai pada hari Rabu, 17 April di Dublin, Irlandia di 3Olympia Theatre, dengan pertunjukan di London, Amsterdam, Praha, Paris, San Fransisco, Los Angeles, Nashville, New York, Sydney, Melbourne, dan masih banyak lagi sebelum ditutup di Wellington, Selandia Baru di TSB Arena pada hari Kamis, 21 November. charlieonnafriday akan bergabung sebagai pendukung di semua tanggal di seluruh Eropa, Inggris, Australia, dan Selandia Baru. Presley Regier akan bergabung dengan Tate di seluruh tanggal di Amerika Utara. 

     

    'THINK LATER TOUR' akan menampilkan Tate di tempat-tempat terbesar dan paling ikonik dalam karirnya sejauh ini, termasuk pertunjukan utamanya di Madison Square Garden.

     


    Bank Kalsel hadikan Eks Wakil KPK RI di Pelatihan Internal Pencegahan Korupsi

     


    Bank Kalsel terus mengambil langkah konkret dalam menjamin integritas internal pegawainya guna mencegah tindakan korupsi yang dapat merugikan perusahaan dan pemerintah daerah sebagai pemegang saham. Sebagai bagian dari komitmen ini, Bank Kalsel menggelar Pelatihan Internal Pencegahan Korupsi pada Badan Usaha, yang berlangsung pada Rabu (6/12/2023) di Hotel Rattan In Banjarmasin.

    Acara ini diikuti oleh Kepala Divisi dan Kepala Cabang se-Kalimantan Selatan dan Jakarta. Sebagai penceramah, Bank Kalsel menghadirkan Prof. Dr. Haryono Umar, Ak, C.A, M.Sc., yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI) periode 2007-2011 dan Inspektur Jenderal Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia periode 2012-2015.

    Dalam sambutannya, Direktur Utama Bank Kalsel, Fachruddin, menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari upaya internalisasi, edukasi, dan sosialisasi mengenai bahaya korupsi pada badan usaha, khususnya Bank Kalsel. Tujuan utama kegiatan ini adalah mewujudkan budaya kepatuhan dan antikorupsi di setiap lapisan organisasi.

    Fachruddin menyatakan harapannya agar para peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik dan mampu mengimplementasikan serta mensosialisasikan pelajaran yang diperoleh kepada staf bawahannya secara struktural. Hal ini diharapkan dapat menciptakan budaya kerja yang patuh dan anti-korupsi hingga di tingkat terendah, sehingga semua anggota organisasi turut aktif dalam upaya pencegahan korupsi di lingkungan kerja masing-masing.

    Acara dilanjutkan dengan sesi sosialisasi oleh Prof. Dr. Haryono Umar, Ak, C.A, M.Sc., mengenai Pencegahan Korupsi pada Badan Usaha. Dalam konteks menyambut Hari Anti Korupsi Sedunia yang diperingati setiap tanggal 9 Desember, Prof. Haryono Umar menjelaskan mengapa penting untuk selalu menghadapi dan mencegah korupsi. Ia menyoroti pentingnya integritas dalam konteks pekerjaan di sektor perbankan dan cara menilai integritas seseorang.

    "Sebagaimana dalam diri kita ada yang namanya kepala, di dalam kepala ada otak yang terdiri dari 4 bagian, yakni pertama, otak beta yang digunakan untuk bekerja, belajar, berdiskusi, dan melaksanakan tugas-tugas, atau bisa disebut otak yang sadar. Kemudian ada otak yang namanya otak theta, di mana kita bisa terpengaruh oleh lingkungan sekitar, seperti halnya dalam sebuah perusahaan, yaitu bagaimana kita membuat semua pegawai merasa nyaman dengan lingkungan tersebut sehingga bisa dapat menciptakan lingkungan kerja yang bersih dari korupsi agar memperkuat integritas, dan memastikan bahwa setiap pegawai memiliki kesadaran akan pentingnya menjaga kepatuhan dan menjauhi tindakan korupsi” ungkap beliau


    Bank Kalsel Hadir Di MPP Kota Banjarmasin, Berikan Kemudahan Layanan Perbankan Kepada Nasabah

     


    Bank Kalsel dengan tegas memperkuat komitmennya dalam mendekatkan diri dan meningkatkan layanannya kepada masyarakat Banua. Upaya ini mencakup kolaborasi strategis dengan Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin untuk menyediakan layanan Bank Kalsel di Mall Pelayanan Publik (MPP) yang diresmikan pada Kamis (7/12/2023) di Lantai Dasar Kawasan Mitra Plaza, Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

    Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin menjelaskan bahwa kehadiran layanan Bank Kalsel di MPP Kota Banjarmasin ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam melaksanakan berbagai transaksi perbankan, termasuk menabung dan melakukan setoran. Selain itu, fasilitas ini juga memungkinkan pembayaran untuk jasa layanan publik secara efisien, dengan langsung mentransfernya ke rekening Bank Kalsel.

    "Kami akan terus berkomitmen untuk memperluas cakupan layanannya, sehingga semakin banyak opsi transaksi perbankan yang dapat dilakukan oleh nasabah Bank Kalsel saat mengunjungi di MPP Kota Banjarmasin," ujar Fachrudin.

    Sementara itu, Walikota Banjarmasin, H. Ibnu Sina mengungkapkan apresiasinya terhadap peresmian MPP yang menjadi salah satu program prioritas Pemko Banjarmasin.

    "Saya mengucapkan terima kasih atas komitmen yang telah dibangun bersama Bank Kalsel. Dengan adanya layanan ini, diharapkan nasabah dapat dengan lebih mudah untuk melakukan kegiatan perbankan secara digital," pungkas Ibnu.

    Sebagai informasi, Keberadaan layanan Bank Kalsel di Mall Pelayanan Publik merupakan perwujudan untuk memberikan kemudahan dan transparansi bagi nasabah dalam menjalankan aktivitas keuangan mereka.


    Bank Kalsel Sampaikan Komitmennya Untuk Sukseskan ETPD di Provinsi Kalsel

     


    Bank Kalsel berkomitmen untuk mendukung suksesnya Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel). Komitmen tersebut disampaikan oleh Direktur Operasional Bank Kalsel Ahmad Fatrya Putra saat kegiatan Survey Indeks Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) Semester II Tahun 2023 Provinsi Kalsel yang digelar, Senin (4/12/2023) di Hotel Fugo Banjarmasin.

    "ETPD adalah suatu upaya yang terpadu dan terintegrasi untuk mengubah transaksi pendapatan dan belanja Pemerintah Daerah (Pemda) dari tunai menjadi non tunai berbasis digital dengan tujuan untuk meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan daerah. Kami tentunya sangat mendukung hal ini dan terus melakukan pembenahan layanan agar dapat mensukseskan program ETPD di Provinsi Kalsel," tegasnya.

    Salah satu bentuk dukungan konkrit Bank Kalsel adalah telah menyediakan berbagai jenis produk layanan/kanal digital seperti Instrumen pembayaran yang terdiri dari kartu ATM/DebitGPN, uang elektronik berbasis kartu (co-brading BRIZZI) dan Kanal Pembayaran yang terdiri dari Teller/Webteller, PPOB, Mobile Banking, Internet Banking, Internet Banking Bisnis, SP2D Online,CMSP, QRIS, BI-Fast, BI-RTGS, SKNBI, Virtual account, E-Commerce dan Modern Channel.

    "Selain itu Bank Kalsel juga telah melakukan integrasi sistem penerimaan pada sejumlah Pemda di Provinsi Kalsel seperti pembayaran PBB, e-Samsat, Pajak Pendapatan, Pembayaran Perizinan, BPHTB, Retribusi dan KIR semuanya sudah terintegrasi dengan beberapa system kanal peneriman Bank Kalsel," tambahnya.

    "Harapannya dengan telah tersedianya beberapa sistem untuk kanal penerimaan dan pengeluaran di Bank Kalsel dapat mempermudah Pemda di seluruh Provinsi Kalsel dalam mengimplementasikan ETPD secara efektif dan efesien di daerahnya dan dapat mengoptimalkan pencapaian Championship TP2DD pada penilaian tahun 2024," timpalnya lagi.

    Sementara itu, Kepala Biro Perekonomian Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Kalsel Hj.Raudatul Jannah AMG, SKM., M.Kes mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan agar bisa meningkatkan pemahaman Pemda atau pun Bank Pengelola Rekening Kas Umum Daerah(RKUD) dalam mendorong peningkatan kualitas pelaporan data elektronifikasi transaksi Pemda Semester 2 Tahun 2023.

    "Melalui kegiatan ini besar harapan kita dapat memberikan dampak yang besar bagi peningkatan kategori atau level indeks elektronifikasi transaksi Pemda se-Kalsel kedepannya,"bebernya.

     Berdasarkan data indeks ETPD Semester I Tahun 2023, Provinsi Kalsel telah mencapai tahap Pemda Digital dengan skor 93,6 persen.

    "Diharapkan pada II Tahun 2023 ini semua Pemda di Provinsi Kalsel bisa mencapai level digital dengan perbaikan kualitas data serta melaporkannya sesuai dengan kondisi sebenarnya. Dalam kesempatan ini saya juga meminta agar Bank Kalsel sebagai Bank RKUD dapat mendukung penuh dari sisi data yang dibutuhkan untuk bisa di input di website SIP2DD," tuturnya.

    Dilain pihak, Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kalsel Wahyu Pratomo menambahkan, berdasarkan data Indeks ETPD Semester-I tahun 2023, dirinya mengapresiasi upaya Pemprov Kalsel atas meningkatnya level kategori IETPD Pemprov Kalsel dari kategori “Maju”menjadi kategori “Digital” dengan skor 93,6%. Bahkan secara yearover-year meningkat 34,29%dari Semester-I tahun 2022.

    "Kami juga mengucapkan selamat dan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Kalsel yang telah menerima penghargaan dalam Bank Indonesia Award 2023 sebagai Pemerintah Provinsi Dengan Implementasi QRIS Terbaik di Wilayah Kalimantan. Semoga capaian ini dapat mengobarkan semangat implementasi ETPD tidak hanya di lingkungan Provinsi, namun juga di seluruh Kabupaten dan Kota se-Kalsel," tukasnya.

    Saat Apel Gabungan, Gubernur Kalimantan Selatan Serahkan Undian Simpeda KPE Periode IX

     


    Saat apel gabungan di perkantoran Pemprov Kalsel, Kota Banjarbaru, Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor, secara simbolis resmi menyerahkan hadiah Undian SIMPEDA KPE Periode IX Tahun 2023 kepada 6 (enam) dari 20 (dua puluh) orang total pemenang dari Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkungan Pemprov Kalsel. Acara ini merupakan kelanjutan dari pengundian yang telah dilaksanakan pada Rabu, 15 November 2023, di Kantor Pusat Bank Kalsel. Pemenang undian menerima hadiah secara langsung dari Gubernur Kalsel dengan didampingi oleh Direktur Kepatuhan Bank Kalsel, IGK Prasetya dalam sebuah kegiatan apel gabungan yang memperlihatkan dukungan nyata terhadap ASN yang aktif menggunakan produk dan layanan Bank Kalsel.

    Disela kegiatan, Direktur Kepatuhan Bank Kalsel, IGK Prasetya, mengungkapkan bahwa hadiah Undian Simpeda KPE bukan hanya sekadar penghargaan, tetapi juga sebagai bentuk apresiasi kepada para ASN yang konsisten memilih produk dan layanan Bank Kalsel.

    “Kami akan lakukan upaya terus-menerus untuk para ASN tidak hanya memilih Bank Kalsel karena kepemilikan Pemerintah Daerah, tetapi juga agar ASN merasa memiliki dan menikmati kualitas produk dan layanan Bank Kalsel, salah satunya melalui pembenahan layanan Mobile Banking Aksel by Bank Kalsel” ungkap Prasetya.

    Salah satu penerima hadiah, Sutikno, ASN Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalsel, mengungkapkan rasa Syukur atas hadiah yang diterima oleh Bank Kalsel. Rencananya hadiah ini akan disumbangkan Sebagian untuk orang yang membutuhkan.

    "Alhamdulillah, Saya ucapkan terima kasih kepada Bank Kalsel atas hadiah yang diserahkan pada hari ini, tidak pernah menyangka bakal terpilih untuk menerima hadiah dari Bank Kalsel sebesar 10 juta rupiah, rencana hadiah ini akan saya gunakan untuk uang muka rumah nantinya” ucap Sutikno.

    Sebagai informasi, disela Apel Gabungan yang dilaksanakan hari ini Bank Kalsel memberikan hadiah kepada ASN berupa doorprize kepada peserta upacara di Kantor Sekretariat Daerah Pemprov Kalsel untuk menunjukkan keterlibatan aktif bank dalam mendukung kegiatan komunitas di wilayah tersebut.


    Bank Kalsel Syariah Didapuk Pemenang Untuk Kategori Pembiayaan Daerah TerbaikPada Anugerah Syariah Republika 2023

     


    Republika kembali menggelar Anugerah Syariah Republika (ASR) pada 2023 yang digelar pada Kamis (30/11/2023) lalu di Hotel JS Luwansa, Jakarta. Anugerah ini merupakan bentuk dukungan penuh Republika untuk memajukan ekonomi syariah Tanah Air. Dalam even tersebut, Bank Kalsel Syariah berhasil menjadi salah satu pemenang untuk kategori Kelompok BPD Syariah untuk pembiayaan daerah terbaik.

    Pemimpin Redaksi Republika Elba Damhuri mengatakan, tahun ini Republika untuk ketujuh kalinya menggelar ASR. Anugerah ini adalah bentuk apresiasi terhadap pelaku perekonomian syariah di Indonesia, baik itu terkait produk layanan maupun terobosan inovasi, termasuk transformasi digital untuk mengikuti kebutuhan masyarakat.

    "Ini bagian dari ikhtiar kami untuk ikut membantu memajukan, menggiatkan dan memeratakan ekonomi dan keuangan syariah di seluruh Indonesia. Selain sebagai bentuk dukungan terhadap perkembangan keuangan syariah, ASR juga menjadi ajang silaturahim bagi seluruh pelaku keuangan syariah di Tanah Air," kata Elba.

    Anugerah Syariah Republika pertama kali digelar pada 6 Desember 2017 lalu. Seperti perhelatan sebelumnya, tahun ini pun tim Republika menyeleksi lembaga keuangan bank ataupun nonbank, lembaga filantropi, teknologi finansial (tekfin), dan entitas yang layak mendapatkanpenghargaan karena berperan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi syariah. Ada 28 penghargaan yang Republika berikan untuk para pelaku ekonomi syariah pada tahun ini.

    "Kami berharap penghargaan ini bisa memotivasi semua pihak untuk bersama mendukung ekonomi syariah dan bersama memajukan keuangan syariah di Indonesia," tambahnya.

    Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Ad Interim Erick Thohir mengapresiasi komitmen Republika dalam mendukung industri ekonomi syariah di Indonesia.Dirinya yang juga merupakan Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) menyebut komitmen ini bentuk konkret Republika dalam memajukan industri ekonomi syariah di TanahAir.

    "Saya mengapresiasi grup Republika yang merupakan media untuk komunitas umat terbesardi Indonesia dan terus konsisten membangun keberpihakan terhadap ekonomi syariah. Selamat kepada para pemenang atas award. Selamat," ujarnya dalam sambutan virtual.

    Dilain pihak, Direktur Utama Bank Kalsel Fachruddin berterimakasih atas penghargaan yang diberikan oleh Bank Kalsel Syariah yang berhasil menjadi salah satu pemenang kategori KelompokBPD Syariah untuk pembiayaan daerah terbaik dalam even ASR di tahun 2023 kali ini. Baginya penghargaan ini merupakan salah satu motivasi bagi pihaknya agar bisa lebih baik lagi kedepannya dalam melakukan berbagai pembenahan dan pengembangan bisnis Bank Kalsel Syariah.

    "Kita tentunya ingin Bank Kalsel Syariah bisa lebih baik lagi kedepannya dari sisi bisnisnya.Untuk itu kami tentunya tidak bisa sendiri, perlu dukungan semua pihak terkait agar hal-hal yang sudah kami rencanakan dan lakukan semuanya bisa dicapai," tukasnya.


    Scroll to Top